MAJALAH ASY-SYAAMILAH PONPES DARUTTAQWA SUCI GRESIK


PROFIL MAJALAH ASY-SYAAMILAH
PONPES DARUTTAQWA
SUCI GRESIK



Majalah Asy-Syaamilah adalah sebuah nama yang diberikan oleh Romo Kyai M. Munawwar Adnan Kholil untuk menjadi wadah perwujudan kepedulian dalam membuka wawasan, menampung dan mengembangkan ide serta bakat tulis menulis santri dan masyarakat pada umumnya.
Dalam majalah ini memuat dan mencakup beberapa aspek baik kajian agama ataupun sesuatu yang bersifat umum seperti : Pendidikan, Kesehatan, Hiburan, Politik dan lain sebagainya. Hal ini sesuai dengan arti kata “Majalah Asy-Syaamilah” yaitu memuat, mengandung, berisi (Kamus Al-Munawwir) sehingga majalah ini bisa dimanfaatkan oleh berbagai lapisan masyarakat.
Kemunculan majalah ini ditengah-tengah kaum muslimin khususnya kalangan santri dimulai sekitar tahun 2011. Dilator belakangi oleh keinginan untuk menyebarkan dakwa lewat tulisan dan sebagai wadah kreaktifitas orang muslimin khususnya para santri, baik yang sudah keluar pondok pesantren (Alumni Pesantren) ataupun yang masih berdomisilin di pesantren. Setidaknya dengan tulisan mereka bisa mempelajari ilmu agama yang haq ini sedikit demi sedikit sehingga diharapkan melalui media ini mereka dimudahkan untuk menerima ilmu.
Nama Majalah Asy-Syaamilah diambil dari kata “Asy-Syaamilah” yang bermakna “Memuat, Mengandung dan Berisi”. Dimaksudkan dengan kata ini bisa memuat semua hal-hal yang dibutuhkan oleh kaum muslimin. Khususnya dengan pendidikan rohani dan tentang pengetahuan agama. Diharapkan melalui majalah ini setidaknya semboyan khas majalah ini “Lentera Hati Penuntun Jiwa” bisa terlaksana.
Yang dimaksudkan Lentera Hati Penuntun Jiwa adalah Penerang kegelapan dan petunjuk kejalan yang benar maka seorang muslim kejalan yang diridhoi Allah SWT. Dengan penamaan dan slogan dari Asy-Syaamilah diharapkan majalah ini dapat masuk hingga ke pelosok daerah sehingga aqidah dan pemahaman mereka bisa menjadi lebih baik.
Diusianya yang masih belia Majalah ASY-SYAAMILAH sudah mampu menerobos ke berbagai lini baik masyarakat Pedesaan, Perkotaan, Pemerintahan dll. Karna memang isi dari majalah itu sendiri mencakup dari berbagai aspek sehingga diawal munculnya majalah ini sudah mampu meluncur ke kota-kota besar seperti : Gresik, Surabaya, Madura, Lamongan, Bondowoso, Situbondo, dan Jakarta, ini semua terlaksana tidak lepas dari kerjasama para ALUMNI Pondok Pesantren Daruttaqwa Gresik yang menyebar diberbagai penjuru.



Post a Comment

0 Comments